Tips Kredit Mobil yang Benar

Tips Kredit Mobil yang Benar

Kebutuhan akan kendaraan memang tidak bisa disamakan antara satu dengan yang lainnya. Bisa jadi Anda menjadikan mobil sebagai kebutuhan primer maupun tersier, bisa jadi orang lain lebih memilih kendaraan bermotor untuk memudahkan dalam agenda pekerjaan maupun bersantai di akhir pekan bersama keluarga tercinta.

Sekarang untuk membeli mobil sangat dimudahkan mulai dari varian tipe yang semakin beragam serta varian harga dari yang terendah hingga yang tertinggi sesuai budget yang Anda memiliki. Tentu saja kredit mobil yang dilakukan para dealer ketika diadakan pameran membuat Anda tertarik untuk mencobanya bukan? Berikut Garda Oto memiliki tips kredit mobil sesuai kebutuhan Anda.

  1. Memilih Mobil Sesuai Keinginan Atau Kebutuhan?

Keinginan dan kebutuhan tentu saja dua hal yang sangat berbeda bukan? Bagi Anda tentu saja memprioritaskan kebutuhan primer dan menjadikannya mobil sebagai kebutuhan utama sangat penting untuk menentukan budget dan jenis kendaraan yang sedang diincar.

Kebutuhan Anda bisa didasarkan atas status, misal Anda sudah berkeluarga tentu mobil dengan jenis MPV maupun SUV sangat cocok untuk dimiliki. Biasanya jumlah penumpang di jenis mobil ini terdiri atas 7 orang. Nah, apabila Anda adalah orang urban tentu saja mobil mungil berjenis City Car sangat pas untuk Anda miliki.

  1. Perkecil Cicilan Bulanan

Buat Anda yang sudah memiliki kebutuhan jenis mobil seperti apa yang diinginkan bisa langsung menuju dealer maupun berkunjung dan melihat-lihat pameran kendaraan mobil. Setiap dealer memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Tentu saja, Anda harus menentukan mobil yang sesuai dengan budget dan biaya cicilan yang akan Anda berikan.

 

Nah, Anda bisa membayarkan uang muka lebih besar untuk memperkecil cicilan bulanan. Bagi Anda yang sudah memiliki pengaturan keuangan yang baik. Tentu saja bukanlah hal yang sulit. Namun, bagi Anda yang masih tidak teratur dan selalu ada pengeluaran dadakan dan butuh memiliki mobil tentu membayar uang muka lebih besar akan sangat membantu nantinya.

  1. Perhatikan Jangka Waktu Cicilan

Jangka waktu cicilan mobil bervariasi, bahkan bisa mencapai 8 tahun. Semakin lama jangka waktu cicilan Anda, maka semakin banyak bunga yang harus Anda bayarkan.  Tentukan jangka waktu cicilan sesuai dengan budget yang Anda miliki.

  1. Membeli di Saat yang Tepat

Membeli kebutuhan mobil di saat yang tepat bisa diasumsikan antara budget dan waktu kebutuhan sangat tepat. Anda bisa mendatangi pameran kendaraan dan memilih mobil yang Anda butuhkan. Jangan sekali-kali menentukan kesepakatan dengan kondisi yang sebenarnya tidak memungkinkan bagi Anda untuk membeli kendaraan sesuai yang diajukan oleh dealer.

Bila Anda membeli kendaraan, apalagi membayarnya dengan cara kredit, agar kondisi mobil selalu terjaga Anda perlu melengkapi kendaraan Anda dengan asuransi kendaraan. Banyak sekali keuntungan yang bisa dirasakan jika Anda sudah memiliki Asuransi kendaraan, salah satunya adalah akan meminimalisir risiko kerugian yang terjadi. Saat ini, Garda Oto hadir dengan berbagai perlindungan terbaik untuk kendaraan roda empat Anda, dengan tipe perlindungan total loss only  dan comprehensive. Asuransi Garda Oto memiliki banyak promo menarik, untuk cek promo yang sedang berjalan klik disini. #PeaceofMind bersama Garda Oto.